Pages

Sabtu, 16 Oktober 2010

PELATIHAN BERCERITA


Pelatihan Mendongeng
  Mendongeng...sangat mengasyikkan...tentunya juga untuk anak-anak. 
Cerita ternyata sangat bermanfaat bagi anak dan tumbuh kembang anak. Mengapa demikian?....karena ternyata dengan cerita akan banyak dikembangkan segala kecerdasan pada anak.
  Diantaranya kemampuan :
  • kecerdasan Spasial (kecerdasan dengan gambar)
  • Linguistik (bahasa)
  • Intrapersonal (kecerdasan berhubungan dengan orang)
  • Musical (kecerdasan dengan musik)
  • Natural (kecerdasan dengan alam)
  • Body linguistik (kecerdasan dengan gerak)
  • Interpersonal (kecerdasan pada diri) 
  • Logic matematik (kecerdasan berhitung) 
















   Sampai detik ini, komunikasi merupakan kbutuhan manusia untuk mempertahankan eksistensinya. Segala informasi, ilmu, hikmah, penemuan, dan sebagainya menjadi bermakna serta bermanfaat setelah dikomunikasikan. Dalam pendidikan anak, komunikasi sangat berpengaruh. Mengapa demikian? Karena pola pikir, Pengalaman, dan cara pandang anak sangat berbeda dengan orang dewasa. Banyak orang dewasa merasa kesulitan masuk dalam dunia anak-anak.

   Anak-anak mempunyai daya imajinasi dan daya kreatifitas yang sangat tinggi. Menurut sebagian ahli, imajinasi dan kreatifitas anak mulai meningkat pada usia tiga tahun dan mencapai puncaknya pada usia lima tahun.


Senin, 04 Oktober 2010

Anak Digambar Oleh Temannya

Bagaimana agar anak berteman dengan anak-anak yang baik? akhir-akhir ini seringkali para orang tua  merasa heran karena anak-anaknya merasa mudah 
Rosululloh pernah mengingatkan dalam haditsnya:

"Seseorang itu akan berada pada agama temannya.Oleh karena itu hendaklah salah seorang diantaramu memperhatikan siapa temannya.(HR.At-Tirmidzi)
    
"Jauhilah olehmu teman yang buruk.Karena sesungguhnya engkau akan dikenal dengannya.(HR.Ibnu Asakir)

"Perumpamaan teman yang saleh dengan teman yang buruk bagaikan pembawa minyak kasturi dengan peniup api. Pembawa minyak kasturi,baik  dia memberimu,atau engkau membeli darinya,engkau mendapatkan bau yang harum darinya. Sedangkan peniup api,baik ia akan membakar pakaianmu ataukah tidak,engkau akan mendapatkan bau busuk darinya(HR.Bukhari Muslim)
       
1.Sekolah dan Lingkungan Rumah :prioritas .
Mereka yangg memahami betapa besarnya pengaruh teman terhadap diri anak tak akan main-main dalam urusan ini.Mencari sekolah yang baik akan menjadi prioritas utama.
       
2.Komunikasi aktif dan terbuka.
Sering berkomunikasi dengan anak akan baik.Karena sejak dini anak dilatih kepercayaan dirinyauntuk selalu bercerita.Sehingga mereka tak segan untuk tetap bercerita sampai dewasa.
      
3.Kontrol secara diam - diam.
Kadangkala  periksalah benda-benda milik anak.Sehingga akan diketahui lebih dini tentang apa yang disembunyikan.
     
4.Kontrol lewat orang ketiga.
Sebulan sekali pantau anak-anak lewat gurunya di sekolah.Dan memantau perkembangan anak lewat gurunya di sekolah.

Senin, 13 September 2010

Istimewakan Setiap Anak

  • Setiap anak adalah hebat.Di bidang keistimewaannya masing-masing. Di TK-Play Group-PAUD Al-Kautsar setiap tahun selalu ada perhelatan WISUDA SANTRI dan LEPAS PISAH, hal dimaksudkan untuk memberi apresiasi setiap prestasi yang sudah diraih siswa.Khusus yang Wisuda memberi reward untuk yang sudah memasuki Al-Qur'an.  Tanda penghargaan berupa sebuah piagam cantik berisikan kemampuan teristimewa yang dimiliki anak.  
  • 1.BERI PENGAKUAN:Kita harus tahu kelebihan anak,sehingga akan diketahui pujian apa yang bisa kita berikan kepada anak.
  • 2. KEMBANGKAN DARI SINI : Dengan mengetahui kelebihan anak,orang tua akan mudah mengarahkan dan mengembangkannya. Sehingga akan mudah memfasilitasi apa yang diinginkan anak. 
  • 3. TAK PERLU MEMPERBANDINGKAN : Karena setiap anak unik dengan kelebihannya masing-masing. Kita memahami ada 7 kecerdasan yang dimiliki anak , yaitu: 
  • A. Kecakapan verbal 
  • B. Kecerdasan Matematika Logika 
  • C. Kecerdasan Pemahaman Ruang 
  • D. Kecerdasan Kinestetik 
  • E. Kecerdasan Musik .
  • F. Kecerdasan Kecakapan antar pribadi  
  • G.Kecerdasan Kemampuan Intrapsikis. Yang mana anak kita kecerdasannya?  Biarkan anak berkembang sesuai minat dan bakat masing-masing.Orang tua harus membuang ambisi pribadinya untuk memiliki anak yang pandai dalam matematika atau fisika dan kimia,jika mereka tak mampu dan tak mau.  Kita harus hati-hati dengan jebakan peringkat rangking di sekolah yang umumnya hanya menilai aspek kognisi anak.Nilai rapor tidak merupankan diri anak.(Farah Meynar)

 

                     






Minggu, 12 September 2010

AL - KAUTSAR


                                                         SEKOLAH ANAK-ANAK
                                                     SEKOLAH HAPPY AND FUN.......
 
                      Alam seisinya dikelola oleh manusia yang kompetensi dan kecerdasannya sangat beragam.
Jika kecerdasan yang beragam tersebut digali secara terus menerus dengan cara yang tepat dan cepat,
akan muncul manusia-manusia unggul dalam bidang linguistik,logis matematis,musikal,kinestetik,interpersonal
dan intrapersonalnya.
                     Mengelola pembelajaran itu bebas,hanya dibatasi oleh pilihan.Begitu sudah menjatuhkan
pilihan pembelajaran,tentu tahap berikutnya akan dihadapkan pada pilihan-pilihan baru.
                     Membangun sekolah,hakikatnya adalah membangun keunggulan sumber daya manusia.
Sayangnya banyak sekolah yang sadar atau tidak malah membunuh banyak potensi siswa-siswinya.Sehingga
tidak salah banyak sekolah yang berpredikat "Sekolah Robot".
                     Sekolah berbasis MI(Multiple Intelligence) yaitu sekolah yang menghargai  berbagai jenis kecerdasan siswa.